DakiSemut.Co.Id – Amad Diallo meloloskan Man United ke semifinal Piala FA dengan menyingkirkan Liverpool lewat drama 7 gol.
Pada partai perempat final di Old Trafford, Minggu (17/3/2024), Setan Merah menaklukkan rival bebuyutannya 4-3.
Amad mencetak gol larut yang menentukan kelolosan United pada ujung extra time, tepatnya menit ke-120+1.
Winger muda asal Pantai Gading itu menginisiasi dan menuntaskan skema serangan balik mematikan anak-anak asuh Erik ten Hag.
Dari skema korner Liverpool, bola disapu sundulan Scott McTominay ke luar kotak penalti.
Di sana Harvey Elliott berusaha menguasai bola, tapi dicolong oleh Amad.
Si kulit bulat dikuasai Alejandro Garnacho, yang menggiringnya secara kilat ke pertahanan Liverpool.
Sementara itu di sisi kirinya, Amad ikut berlari kencang mengiringi Garnacho.
Dalam situasi satu lawan satu dengan Conor Bradley, Garnacho menyerahkan bola kepada Amad.
Dengan satu sentuhan, Amad membawanya ke kotak penalti lalu melepaskan tembakan kaki kiri menyusur tanah.
Bola bergulir mulus ke tiang jauh sebelum memantul masuk dan menggetarkan jaring Caoimhin Kelleher.
Interval antara momen saat Amad mencuri bola dari Elliott sampai dia sendiri yang menyarangkannya ke jala memakan waktu 10 detik.
Sepanjang serangan kilat tersebut, pemuda 21 tahun itu melakukan sprint dengan kecepatan yang mengagumkan.
Padahal, diketahui bahwa Amad sedang menjalani ibadah puasa Ramadan.
Meski dengan kondisi perut kosong, dia terbukti tetap mampu menunjukkan performa solid selama 37 menit penampilannya di lapangan.
“Seberapa sulit bagi kamu melakukan puasa Ramadan sambil melakukan itu semua?” tanya jebolan akademi Man United yang kini menjadi pandit untuk Stadium Astro, Fraizer Campbell.
“Ya, saya sedang berpuasa. Tidak mudah ketika Anda berpuasa, tapi Anda harus percaya kepada diri sendiri,” jawab Amad Diallo.
“Saya berpuasa karena Tuhan, jadi saya sangat bahagia untuk berpuasa dan ingin berjuan untuk tim ketika di lapangan.”
“Terima kasih Tuhan untuk momen ini,” imbuh pemain yang direkrut Man United dari Atalanta pada Januari 2021.
Sebagai seorang Muslim, Amad memang dikenal taat menjalankan kewajibannya.
Beberapa waktu lalu, dia sempat mengonfirmasi keputusannya menutup akun Instagram.
Fan menyangka ini bentuk kekecewaan Amad karena jarang dimainkan Ten Hag.
Namun, ternyata hal tersebut dilakukan karena Amad ingin lebih khusyuk menjalani ibadah puasa selama Ramadan.
“Saya telah menonaktifkan media sosial saya selama sebulan hanya untuk fokus pada Ramadan,” katanya.
“Hentikan kebencian, tidak ada yang salah dengan apa yang saya lakukan. Ini bulan suci.”
“Bagi saya, media sosial adalah tempat di mana banyak hal buruk yang bisa dilihat selama berpuasa,” tutup Amad.